Skip to content
Narrow screen resolution Wide screen resolution Auto adjust screen size Increase font size Decrease font size Default font size blue color orange color green color Sign In

Matematika IPB

Karya Ilmiah Alumni
Previous month Previous day Next day Next month
See by year See by month See by week See Today Search Jump to month
Sidang Tugas Akhir Alanis Sofia Anjani Purnomo
From Senin, Agustus 27 2018 -  10:00
To Kamis, Januari 01 1970 - 08:00
Every day
by  Alamat e-mail ini dilindungi dari spambot, anda harus memampukan JavaScript untuk melihatnya Hits : 2242

Sidang Tugas Akhir

Alanis Sofia Anjani Purnomo
g54140007

Dosen Pembimbing

Dr. Ir. Sri Nurdiati, M.Sc.

Dosen Penguji Dr. Ir. Fahren Bukhari, M.Sc.

Identifikasi Wilayah Dominan pada Data Emisi Karbon dan Curah Hujan Menggunakan Combined Empirical Orthogonal Function (EOF)

Emisi karbon merupakan salah satu penyebab pemanasan global dan perubahan iklim yang saat ini sedang terjadi. Emisi karbon yang dihasilkan dari kebakaran lahan umumnya sekitar 17% dari keseluruhan faktor penyebab emisi karbon. Gabungan data emisi karbon Global Fire Emission Data (with small fires) GFED4s dan curah hujan bulanan TRMM 3B43 untuk wilayah daratan di Indonesia dianalisis secara spasial dan temporal menggunakan metode combined EOF berbasis Singular Value Decomposition (SVD), dimana setiap mode dominan data yang dihasilkan menjelaskan variabilitas gabungan antara data emisi karbon dan curah hujan. Selain itu, pendekatan terbaik antara penghilangan tren waktu, standarisasi data, atau tanpa keduanya akan ditentukan dengan melihat hasil reduksi SVD gabungan data. Berdasarkan analisis yang telah dilakukan, mode-mode yang diperoleh menunjukkan munculnya kadar emisi karbon tertinggi terdapat di daerah yang sama, yaitu Riau, Kalimantan Selatan, dan Sumatra Selatan dan waktu terjadinya kadar emisi karbon tertinggi yaitu di akhir tahun 2015. Selain itu, pendekatan terbaik yang digunakan adalah dengan tetap menggunakan data asli tanpa menghilangkan tren data (detrend) tersebut atau standarisasi data (zscore).

Back

JEvents v1.4.2   Copyright © 2006-2007

Random Quotes

Ketika kamu ingin membuat kejujuran pada orang lain, sebelum itu kamu harus jujur kepada dirimu sendiri.

anonim