Skip to content
Narrow screen resolution Wide screen resolution Auto adjust screen size Increase font size Decrease font size Default font size blue color orange color green color Sign In

Matematika IPB

Karya Ilmiah Alumni
Previous month Previous day Next day Next month
See by year See by month See by week See Today Search Jump to month
Seminar Tugas Akhir Rifqa Amelina
Senin, Agustus 27 2018, 13:00 - 14:00 by  Alamat e-mail ini dilindungi dari spambot, anda harus memampukan JavaScript untuk melihatnya Hits : 2696

Seminar Tugas Akhir

Rifqa Amelina
g54140010

Dosen Pembimbing

Prof. Dr. Ir. I Wayan Mangku, M.Sc.
Ir. Retno Budiarti, MS.

Dosen Penguji Drs. Siswandi, M.Si.
   
Pembahas

Patta Ali
Ghina Salsabila
Ilham Nur Five

Nilai Harapan Banyaknya Pelanggan dalam Antrean M/G/1 dengan Single Working Vacation dan Vacation Interruption

Antrean terbentuk ketika permintaan pelayanan yang datang ke sebuah fasilitas pelayanan melebihi kemampuan fasilitas pelayanan. Pelanggan yang ada dalam sistem akan dilayani oleh server secara kontinu selama periode sibuk. Server akan mengambil working vacation untuk panjang waktu tertentu jika sudah tidak ada pelanggan dalam sistem. Pada periode working vacation, pelanggan dilayani dengan kecepatan yang lebih rendah, dan jika terdapat kedatangan yang besar selama periode ini, server dapat kembali ke periode sibuk dengan peluang p atau melanjutkan vacation dengan peluang 1-p. Tujuan penelitian ini menentukan nilai harapan banyaknya pelanggan dalam antrean M/G/1 dengan single working vacation dan vacation interruption sehingga dapat menentukan keputusan dalam mengurangi panjang antrean dan biaya operasi. Pertama, matriks peluang transisi dibangun untuk memperoleh fungsi pembangkit peluang pada kondisi steady state. Kemudian, dengan melakukan diferensial terhadap fungsi pembangkit peluang tersebut, formulasi nilai harapan banyaknya pelanggan dalam sistem diperoleh.

Back

JEvents v1.4.2   Copyright © 2006-2007

Random Quotes

Bila anda sering berdiskusi dan bertukar pikiran dengan orang lain, ambilah semua pemikiran yang anda rasa baik dan membantu anda, tetapi abaikan segala pemikiran yang tidak sesuai dengan anda.

anonim