Judul | : | Penyelesaian Model Tahap Terhingga dan Tak Hingga pada Poses Keputusan Markov dan Aplikasinya di Bidang Pertanian |
Jenis | : | Skripsi |
Penulis | : | Bilyan Ustazila |
NRP | : | g54100101 |
Tanggal Lulus | : | 16 April 2014 |
Tanggal Seminar | : | 26 March 2014 15:00 |
Tanggal Sidang | : | 02 April 2014 14:00 |
Pembimbing | : |
Prof. Dr. Ir. I Wayan Mangku, M.Sc. Dr. Ir. Hadi Sumarno, MS. |
Ringkasan | : | Proses keputusan Markov adalah suatu proses pengambilan keputusan menggunakan rantai Markov untuk model-model stokastik. Tujuan karya ilmiah ini adalah merumuskan model stokastik yang melibatkan state, tindakan dan reward, serta mengaplikasikan model tersebut dalam bidang pertanian khususnya mencari pendapatan optimal dengan memberikan suatu tindakan, serta menentukan kebijakan optimal yang memaksimumkan reward. Metode yang digunakan untuk mencari kebijakan optimal adalah enumerasi lengkap, iterasi kebijakan dan formulasi linear programming. Dari metode yang digunakan, metode iterasi kebijakan yang paling efisien. Penentuan kebijakan dengan ketiga metode ini menghasilkan kesimpulan yang sama yaitu petani tidak akan menggunakan pupuk saat kondisi tanah baik, dan akan menggunakan pupuk saat kondisi tanah sedang atau buruk. Pada kasus dengan faktor diskonto sebesar 0.7, masalah pertanian ini menghasilkan kebijakan yang sama dengan kasus tanpa diskonto. |