Skip to content
Narrow screen resolution Wide screen resolution Auto adjust screen size Increase font size Decrease font size Default font size blue color orange color green color Sign In

Matematika IPB

Beranda arrow Agenda
Agenda
Previous month Previous day Next day Next month
See by year See by month See by week See Today Search Jump to month
Seminar Tugas Akhir Andri Suryana
Selasa, Mei 30 2006, 10:00 - 11:00 by  Alamat e-mail ini dilindungi dari spambot, anda harus memampukan JavaScript untuk melihatnya Hits : 3207

Seminar Tugas Akhir

Andri Suryana
G54102017

Dosen Pembimbing

Dr. Dra. Berlian Setiawaty, MS.
Drs. Effendi Syahril, Grad.Dipl.Sc.

Dosen Penguji Dr. Ir. Endar Hasafah Nugrahani, MS.
   
Pembahas



Optimasi Portofolio Point And Figure Menggunakan Hidden Markov

Dalam membuat keputusan investasi, investor tidak mengetahui secara pasti tingkat return (imbal hasil) dari saham. Ketidakpastian tingkat return yang diperoleh investor berkaitan dengan adanya resiko (naik-turunnya harga saham) dalam setiap aktivitas investasi. Resiko investasi dapat diprediksi melalui kinerja perusahaan yang tercermin dalam harga sahamnya. Untuk memperoleh keuntungan, investor yang akan membeli sahamdari suatu perusahaan harus melakukan analisis terhadap nilai sahamnya. Salah satu analisis yang digunakan adalah analisis teknikal. Analisis teknikal merupakan metode analisis yang berdasarkan diagram/grafik dari harga saham. Metode ini dilakukan dengan cara membandingkan gerakan harga saham saat ini dengan gerakan harga saham di masa lalu untuk memprediksi harga saham di masa depan yang logis. Dasar dari nalisis teknikal adalah diagram/grafik dari gerakan harga saham. Tipe diagram yang dibahas dalam karya ilmiah ini adalah diagram PF (Point and Figure Chart). Diagram PF adalah salah satu tipe diagram dari analisis teknikal yang hanya menampilkan perubahan harga yang signifikan. Dalam melakukan investasi, kekayaan dialokasikan dengan membentuk portofolio. Tujuannya adalah untuk meminimumkan resiko. Portofolio ini terdiri atas aset bebas resiko dan aset beresiko (saham). Portofolio yang hanya berdasarkan informasi yang termuat dalam diagram PF disebut portofolio PF. Optimisasi portofolio PF merupakan masalah pilihan portofolio diskret. Hal ini dikarenakan oleh saham (aset beresiko) diperdagangkan dalam waktu acak diskret. Akibatnya, diperlukan model waktu diskret. Model tersebut mempelajari hugungan antara masalah portofolio waktu diskret dengan konsep martingale dalam optimisasi portofolio. Model tersebut menjelaskan eksistensi dari portofolio PF yang optimal. Dalam perdagangan saham dipasar dunia, harga saham saat ini (jharga diskon) dipengaruhi oleh tingkat volatilitas (naik-turunnya harga). Tingkat volatilitas ini dihitung dengan Model Hidden Markov (HMM). HMM menyediakan dua alat yang sangat penting, yaitu algoritma yang memaksimumkan nilai harapan (EM-Algorithm) dan metode peluang acuan (Reference Probability Method). EM-Algorithm untuk menduga parameter-parameter dalam HMM berdasarkan data historis, sedangkan metode peluang acuan yang dikombinasikan dengan konsep martingale dalam model waktu diskret untuk memeproleh portofolio PF yang optimal. Portofolio PF yang optimal dari fungsi utilitas logaritmatik diperoleh secara eksplisist dengan menggunakan model waktu diskret dan model Hidden Markov.

Back

JEvents v1.4.2   Copyright © 2006-2007

Random Quotes

Seseorang yang terlalu baik hati akan terus menghadapi persoalan.

anonim

Agenda Terkini

No events

Kalender Kegiatan

« < May 2024 > »
S M T W T F S
28 29 30 1 2 3 4
5 6 7 8 9 10 11
12 13 14 15 16 17 18
19 20 21 22 23 24 25
26 27 28 29 30 31 1