Skip to content
Narrow screen resolution Wide screen resolution Auto adjust screen size Increase font size Decrease font size Default font size blue color orange color green color Sign In

Matematika IPB

Karya Ilmiah Alumni
Previous month Previous day Next day Next month
See by year See by month See by week See Today Search Jump to month
Seminar Tugas Akhir Anisa Fatta Qunia
Rabu, Maret 11 2020, 13:00 - 14:00 by  Alamat e-mail ini dilindungi dari spambot, anda harus memampukan JavaScript untuk melihatnya Hits : 1298

Seminar Tugas Akhir

Anisa Fatta Qunia
g54160006

Dosen Pembimbing

Drs. Ali Kusnanto, M.Si.
Dr. Paian Sianturi

Dosen Penguji Dr. Jaharuddin, MS.
   
Pembahas

Muhammad Taufik
Rizki Ridlotul Hidayah
Alfa Shinta Nurul Aini

Pengaruh Tingkat Kekambuhan Penyakit pada Model Epidemiologi Deterministik dengan Pemulihan Semu (Pseudo-recovery)

Model epidemiologi deterministik dengan pemulihan semu yang disebut model SEIRI merupakan salah satu model yang digunakan untuk menggambarkan transmisi dan penyebaran penyakit pada suatu populasi. Pemulihan semu ialah istilah yang digunakan ketika individu yang sudah sembuh dari penyakit dapat terinfeksi kembali. Tujuan penelitian ini adalah merekonstruksi model, menganalisis kestabilan titik tetap dan sensitivitas parameter dalam model, dan melakukan simulasi numerik dengan beberapa perlakuan. Kestabilan titik tetap dilakukan dengan menggunakan fungsi Lyapunov. Analisis sensitivitas menunjukkan pengaruh perubahan dari setiap parameter terhadap kestabilan titik tetap. Tingkat kontak efektif salah satu parameter yang berpengaruh terhadap perubahan bilangan reproduksi dasar yang dapat menyebabkan terjadinya endemik penyakit pada suatu populasi. Hasil simulasi juga menunjukkan bahwa tingkat kambuh berbanding lurus terhadap perubahan nilai bilangan reproduksi dasar. Kenaikan tingkat kontak efektif dan tingkat kambuh penyakit dapat meningkatkan bilangan reproduksi dasar sehingga mengakibatkan kondisi endemik cepat terjadi. Sehingga pengontrolan penyebaran penyakit dapat dilakukan dengan mengurangi tingkat kontak efektif maupun tingkat kambuh.

Back

JEvents v1.4.2   Copyright © 2006-2007

Random Quotes

Jika anda tidak dapat berkata baik tentang diri seseorang, janganlah yang buruk anda katakan.

anonim