Kompetensi Lulusan Program Magister
Kompetensi Utama Lulusan Program Magister
Kurikulum Program Studi Magister Matematika Terapan dirancang untuk mencetak lulusan yang menjadi profesional bidang matematika dengan gelar magister, sesuai dengan tuntutan dan tren pasar kerja saat ini. Lulusan diharapkan mampu secara sistematis menganalisis masalah nyata, melakukan pemodelan, dan menyelesaikan masalah tersebut dengan menggunakan konsep dan teknik matematika. Mereka juga diharapkan memiliki kemampuan untuk berkomunikasi dan bekerja dalam tim, serta memiliki landasan yang kuat untuk melanjutkan pendidikan ke tingkat doktor. Kompetensi lulusan yang telah diturunkan dari profil ini mencakup kemampuan untuk memperdalam dan mengembangkan ilmu matematika melalui pendekatan analitis yang sistematis, berperan sebagai peneliti atau akademisi yang mampu menyelesaikan masalah matematika dengan pendekatan lintas disiplin, serta mampu berkontribusi dalam merencanakan dan mengelola riset dalam bidang matematika dengan pendekatan lintas disiplin.